Perkenalan, Installasi dan Konfigurasi PHP

Perkenalan

1.1  sebelum belajara PHP

Sebelum kita masuk dalam pengenalan php lebih dalam, di perkenankan untuk belajar HTML dan CSS secara mendasar dan kalian harus memahami syintak-syintak dalam HTML dan CSS.

1.2  Perkenalan PHP, MySQL, Apache dan OpenSourche

PHP, MySQL dan Apache adalah aplikasi OpenSourche yaitu aplikasi yang berlisensi publik dapat digunakan dan diubah sesuai keinginan.

1.2.1     Apa Itu PHP ?

PHP pertama kali ditemukan pada 1995 oleh seorang sofware Developer bernama Rasmus Lerdrof. Diperuntukan ingin mengetahui jumlah pengunjung pada halam onlinenya. Hingga akhirnya rumusan membuat tools/script Personal Home Page (PHP) dibuat.

Keunggualan PHP

1.    Gratis

2.    Dapat digunakan berbagai system oprasi

3.    Mendukung banyak database

4.    Dapat membuat berbagai jenis file

1.2.2     Apa itu MySQL

 

MySQL adalah Data Base

MySQL adalah suatu jalan untuk menyimpan berbagai informasi dengan membaginya berdasarkan katagori-katagori tertentu. Dimana informasi-informasi tersebut saling berkaitan satu sama lain.

 

MySQL bersifat RDBMS (Relational Database Management System)

RDBMS memungkinkan seorang admin dapat menyimpan banyak informasi ke dalam tabel-tabel. Diaman tabel-tabal saling berkaitan satu sama lain. Keuntungan RDBMS adalah dapat memecah database kedalam tabel-tabel yang berbeda. Setiap tabel memiliki kaitan dengan tabel lainnya.

 

Mengapa Menggunakan MySQL

1.    Gratis

2.    Dapat digunakan diberbagai system oprasi

3.    Lengkap dan Cepat

 

1.2.3     Apa itu Apache ?

Apache itu adalah Webserver dimana tempat php engine/processor berada. Tempat meletakan file-fle php dan database, ketika user melakukan request http:// membuka suatu halaman disinilah apache bekerja. Menjawab request tersebut dengan menampilkan halaman yang diminta.

 

Keunggulan

1.    Gratis

2.    Dapat digunakan diberbagai system oprasi

 

1.3  Bagaimana masa depan PHP ?

PHP sudah menjadi bahasa pemrograman yang berpengaruh dan banyak orang yang menggunakan dan dokumentasi PHP itu sangat lengkap bahkan pembahasan di google ataupun facebook itu sudah banyak, bahkan didunia kerja PHP sangat dibutukan.

 

Installasi

1.4  Installasi PHP, MySQL, & Apache dengan xampp

1.  Mari kita bahas yang pertama kita harus download terlebih dahulu xampp bisa download di https://www.apachefriends.org/download.html

2.     Lalu cari xampp yang terbaru dan langsung saja download.

3.     Double klik xampp yang sudah di download tadi.

4.  Setelah itu, Next - terus memilih folder, akan tetapi kita kalau lebih enak tetap foldernya di penyimpanan localdisk C, lalu klik install.





5.     Tunggu sampai beres.

6.     Selesai.

7.     Setelah itu buka xampp di C:\xampp cari xampp control, lalu klik duakali



      8.     Hidupkan Apache dan Mysqlnya, lalu kamu bisa menggunakan PHP, Mysql dan                        Apache.